Hadir di Wisuda Universitas Al Azhar, Umi Dinda Sampaikan Sejumlah Pesan

MATARAM- Wakil Gubernur Hj. Indah Dhamayanti Putri hadir dalam Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata I Ke-77 Universitas Islam Al-Azhar Mataram, di Hotel Lombok Raya Mataram, Sabtu (23/8/2025).

Atas nama Pemerintah, Umi Dinda sapaan Wagub NTB menyampaikan ucapan selamat kepada keluarga besar Universitas Islam Al Azhar dan para wisudawan wisudawati dari Fakultas Teknik, Ekonomi dan Bisnis, Pertanian, Hukum, MIPA, Kedokteran dan Agama Islam.

Umi Dinda mengingatkan sekaligus berpesan, bahwa hari ini merupakan momen bersejarah dan penuh makna setelah melalui proses panjang pembelajaran, ujian dan pengasahan diri sehingga saat ini para mahasiswa dan mahasiswi Universitas Islam Al Azhar telah resmi menyandang gelar sarjana.

“Pencapaian akademik ini merupakan amanah yang akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah dan masyarakat,” tandas Umi Dinda.

Oleh karena itu, lanjut orang nomor dua di NTB ini, lembaga pendidikan tinggi seperti Universitas Islam Al Azhar memiliki peran strategis dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga kuat dalam spiritual dan berakhlak mulia.

“Al Azhar telah menjadi mercusuar pendidikan yang menautkan ilmu pengetahuan modern dengan nilai- nilai Islam yang wasathiyah moderasi yang keadilan dan keseimbangan,” tutur Umi Dinda menutup sambutan.

Berita Lainnya :